Title: | Asuhan Keperawatan dengan Gangguan Rasa Nyaman: Nyeri Akut Pada Tn. T dengan Tetanus di Ruang Tulip RSUD Kabupaten Bekasi |
Author: | Febri Febrian; Yumi Dian Lestari |
Abstract: | Latar Belakang. Tetanus merupakan salah satu penyakit infeksi yang dapat dicegah dengan imunisasi. Penyakit ini ditandai oleh kekakuan otot dan spasme yang diakibatkan oleh pelepasan neurotoksin (tetanospasmin) oleh Clostridium tetani. Tetanus dapat terjadi pada orang yang belum diimunisasi, orang yang diimunisasi sebagian, atau telah diimunisasi lengkap tetapi tidak memperoleh imunitas yang cukup karena tidak melakukan booster secara berkala. Tujuan. Penulisan ini untuk mengetahui penyebab tetanus pada pasien ini dan dapat memberikan terapi yang cepat dan tepat. Kasus. Seorang anak laki-laki, 2 tahun 6 bulan, dengan status gizi baik, datang dengan keluhan tidak dapat membuka mulut dan badan kaku sejak 2 hari sebelumnya. Diketahui sejak 1 bulan sebelumya sering keluar cairan dari telinga kanan, dan sering dikorek-korek. Riwayat imunisasi tidak lengkap. Setelah dilakukan pemeriksaan fisik dan pemeriksaan penunjang didapatkan diagnosis tetanus generalisata derajat II. Pasien diberikan terapi cairan, anti tetanus serum (ATS) 80.000 IU dibagi menjadi 30.000 IU intravena dan 50.000 IU intramuskular. Pasien juga diberikan metronidazol, diazepam, tetes telinga ofloksasin, dan ear toilet. Simpulan. Tetanus disebabkan oleh infeksi bakteri Clostridium tetani. Prinsip pengobatannya meliputi netralisasi toksin, eradikasi bakteri penyebab dengan antibiotik, perawatan luka port d'entree, dan terapi suportif. |
URI: |
https://drive.google.com/uc?export=view&id=1vuhp5CKtxUSSXikalz3-Qtf75Kgn9ul9 |
Date: | 2023-04-05 |
Files | Size | Format | View |
---|---|---|---|
There are no files associated with this item. |